Investigasi kriminal

Seorang agen penyidik di Amerika Serikat.

Investigasi kejahatan atau investigasi kriminal, kadang disebut sebagai penyidikan kejahatan, penyelidikan kejahatan, atau pengusutan kejahatan merupakan suatu ilmu terapan untuk mepelajari fakta-fakta dalam suatu kasus yang kemudian digunakan sebagai bukti dalam pengadilan pidana. Investigasi kriminal umumnya mencakup pencarian fakta, wawancara saksi, interogasi tersangka, pengumpulan dan penyimpanan bukti, dan metode-metode penyelidikan lainnya.[1] Investigasi kriminal modern umumnya menggunakan banyak teknik investigasi ilmiah yang dikenal sebagai ilmu forensik.

Prinsip investigasi kejahatan tidak jauh berbeda dengan sebuah permainan menyusun teka-teki hingga tersusun rapi membentuk pola yang sesuai. Asumsi atau dugaan yang diungkapkan dalam investigasi terhadap seseorang atau kelompok tidak dapat dieksekusi bila asumsi tersebut masih menimbulkan keraguan seorang penyelidik atau penyidik, karena hal tersebut berpotensi menimbulkan pelanggaran kode etik.[2]

  1. ^ Fundamentals of Criminal Investigation (Sixth Edition). Charles E. O'Hara and Gregory L. O'Hara; 1994; ISBN 0-398-05889-X
  2. ^ Bailey, William G (2005). Ensiklopedia Ilmu Kepolisian. Jakarta: YPKIK. hlm. 188. 

© MMXXIII Rich X Search. We shall prevail. All rights reserved. Rich X Search